Taman Bacaan Masyarakat WACAN terwujud sebagai mimpi yang berawal dari tiga ibu rumah tangga, yang ingin memiliki tempat dan banyak buku supaya anak-anak di sekitar bisa membaca dan menambah pengetahuan. Berawal dari mimpi tersebut, kami berusaha keras diskusi tentang pewujudannya. Dibantu beberapa sahabat kami berasil irmengumpulkan buku-buku sebagai rintisan awal berdirinya TBM Wacan. Tanggal 10 November 2011, kami mulai menjalankan TBM Wacan dan dipublikasikan luas pada bulan Desember 2012 dengan mengadakan Lomba Mewarna, Bazaar Baju Layak Pakai, dan Dialog dengan psikolog.
Perpustakaan, demikian awal kegiatan kami. Saat ini memiliki sekitar 300 buku yang rutin dipinjam oleh anak-anak, remaja, bahkan para orangtua. Anggota TBM Wacan saat ini tercatat lebih dari 80 orang. Peminjaman buku bisa dilakukan secara mandiri oleh anggota TBM Wacan. Memilih buku, mencatat, dan mengembalikan, semua dilakukan secara mandiri. Tingginya minat baca, memotivasi kami untuk berbagi lebih dalam bentuk kegiatan. Kami akhirnya sepakat mengadakan kegiatan rutin tiap minggu dalam bentuk kelas kreatif, dan kegiatan umum setiap bulan. Kelas Kreatif antara lain dlam bentuk belajar musik angklung, ketrampilan dari barang bekas, memasak, menulis, drama, tari, bahasa asing, dolanan tradisional. Kelas Kreatif rutin dilaksanakan hari Jum’at atau Minggu sore.
Semua kegiatan yang dilakukan TBM Wacan dalam bentuk apapun, adalah kegiatan non komersial. Kami tidak memungut keuntungan materi dalam bentuk apapun dalam setiap kegiatan. Pengadaan buku berasal dari koleksi pribadi, dan sumbangan dari berbagai sahabat. Juga kegiatan kelas kreatif dibantu oleh banyak pihak dalam penyampaian materinya.
PENGELOLA
TBM Wacan dikelola oleh tiga orang yaitu Dwi Indri Novianti, Leila Paramitha, dan Nihan Werdi Sesulih. Dalam kegiatan sehari-hari kami dibantu oleh masyarakat sekitar di lingkungan RT, RW, sahabat, TBM lain di kecamatan Dau, adik-adik mahasiswa dari Univeritas Machung, adik-adik sukarelawan dari SMU 8 Malang. Adik-adik anggota perpustakaan juga mengelola dan piket harian merapikan buku.
LOKASI
TBM Wacan betempat di Jl. Tirtotaruno Gang XI RT 01 RW 08 Desa Landungsari, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Saat ini, TBM Wacan juga sudah memiliki akun facebook: Tbm Wacan, email: tbmwacan@gmail.com, dan alamat web: www.tbmwacan.blogspot.com .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar